September 10, 2017

7 Tempat Wisata Hits Di Sukorejo Kendal Jateng

Wisata Hits Sukorejo - Kendal Sukorejo merupakan sebuah Kota Kecamatan yang masuk dalam wilayah Kabupaten Kendal Jawa Tengah, Letak kota Sukorejo di dataran paling tinggi di Kabupaten kendal selain Patean, Pageruyung dan Plantungan. 4 wilayah kecamatan tersebut masuk dalam wilayah Kawedanan Selokaton. Kota Sukorejo merupakan Kota terbesar diantara Kota kecamatan lain di wilayah Kendal bagian atas ini,  karena Sukorejo merupakan kota transit bagi Bus Bus besar antar kota maupun antar Provinsi.

Terdapat banyak sekali Tempat wisata Hits terpopuler di sekitar Sukorejo Kendal ini. Dari wisata alam sampai tempat wisata buatan, Untuk tempat wisata di sekitar Sukorejo memang beda dengan Tempat wisata lainnya yang berada di Kabupaten Kendal bagian bawah. Tempat wisata di Kendal bagian bawah banyak menyajikan panorama alam pantai, karena memang letaknya di sepanjang Jalur Pantura, seperti Pantai Sikucing,  Pantai Cahaya, Pantai Ngebum dan Pantai lainnya. Sedangkan Untuk tempat Wisata di sekitar Sukorejo banyak menyuguhkan Panorama alam asri pegunungan, Letak Kota Kecamatan Sukorejo dan 3 Kota Kecamatan lainya berada di daerah pegunungan dengan medan yang berbukit bukit.

Berikut Tempat Wisata Hits Di Sekitar Kota Sukorejo - Kendal Yang Bisa Menjadi Rekomendasi Anda Ketika Berlibur Di Kota Sukorejo - Kendal, Jawa Tengah


1. Curug Semawur
Tempat wisata hits di sekitar Kota Sukorejo yang pertama akan kita lihat sebuah air terjun dengan nama Curug semawur. Curug Semawur berada di Desa Blumah Kec Plantungan Kendal (google map), Untuk sampai di Curug Semawur ini, ada beberapa alternatif  trasportasi, diantara nya kita bisa naik kendaraan pribadi maupun angkutan umum  jurusan sukorejo, setelah itu kita menuju pertigaan plantungan, disini Kita bisa bertanya ke penduduk sekitar atau pada tukang ojek yang selalu siap sedia mengantarkan kita sampai ketujuan. Namun jika kita berangkat dengan rombongan banyak, alangkah baiknya kita mencarter mobil angkot dari sukorejo untuk menuju curug semawur ini.

Curug semawur

Untuk sampai di tempat wisata air terjun “Curug Semawur” ini mobil atau motor tidak bisa langsung sampai di lokasi air terjun, Kita harus lebih dahulu berjalan kaki.  Ada dua jalur alternatif jalan yang bisa kita lalui untuk menuju air tejun, pertama kalau kita ingin melewati aliran sungai, kita bisa langsung menyusuri aliran sungai lampir ini sampai keatas dengan waktu kurang lebih satu jam, namun kalau kita ingin perjalanan yang sedikit lebih santai, kita bisa  melewati jalan setapak yang berada diperbukitan,  jalan setapak tersebut merupakan jalan menuju ke Curug Semawur yang harus kita lalui. 

2.Pemandian Air Panas Plantungan 
Pemandian Air Panas Plantungan ini sebenarnya masuk dalam wilayah Desa Sangubanyu, Bawang, Kabupaten Batang Jawa Tengah 51274, Indonesia, namun lebih populer dengan nama "Banyu Anget Plantungan" karena letaknya persis di belakang LP Plantungan Kendal.

air panas plantungan

Kawasan wisata air panas Plantungan terdapat empat kolam. Dua kolam untuk perempuan dan satu kolam untuk laki-laki. Kolam air panas dilengkapi dengan pancuran dan tertutup dinding tembok setinggi sekitar 1,5 meter. Kolam-kolam itu berada persis di tengah Sungai Lampir.
Pengunjung yang ingin menikmati mandi atau berendam air panas cukup membayar tiket masuk Rp 2.000 per orang untuk pemasukan desa dan biaya pengelolaan.

Untuk menuju ke lokasi pemandian air panas Plantungan, dari semua arah cukup naik kendaraan pribadi maupun kendaraan umum ke arah Sukorejo. Sampai di Sukorejo langsung menuju Plantungan. Semua kendaraan bisa langsung sampai di lokasi wisata pemandian air panas ini. Perjalanan dari Kota Sukorejo Kurang dari satu jam.



3. Permata Bukit Kendeng Curug sewu
Tempat wisata baru ini menyajikan pemandangan alam yang sangat asri berikut beberapa Rumah Pohon yang menjadi andalan Lokasi wisata Permata Bukit Kendeng Curug sewu ini.
Dengan pemandangan alam dan Rumah Pohon yang menakjubkan Permata Bukit Kendeng ini biasa dijadikan Foto pre weding bagi calon pengantin maupun foto selfie bagi muda mudi yang datang. 

rumah pohon bukit kendeng Curugsewu

Lokasi wisata Permata Bukit Kendeng Curug sewu ini berada di Jalan Mangunsari Desa Curugsewu - Patean Kabupaten Kendal. Dari Kota Sukorejo dapat Kita tempuh dalam waktu 20 - 30 menit tergantung kepadatan lalu lintas.

4. Air Terjun Curug sewu 
Untuk tempat wisata di sekitar Sukorejo yang satu ini semua pasti sudah mengenalnya, Obyek wisata Air Terjun Curug sewu merupakan obyek wisata andalan di kabupaten Kendal ini berada tidak jauh dari Permata Bukit Kendeng, Bahkan terlihat dari atas Rumah Pohon Bukit Kendeng.

curug sewu

Tempat wisata terlengkap di Kabupaten Kendal ini menyajikan pemandangan alam air terjun yang eksotis dengan ketinggian mencapai 80m dari 3 tingkatan air terjun dan di lengkapi dengan beberapa fasilitas pendukung seperti Kolam Renang , Kebun binatang, panggung hiburan, taman bermain anak, gardu pandang, tempat beribadah , mck dan lain sebagainya.
Waktu tempuh dari Kota Sukorejo Menuju Obyek wisata Air Terjun Curug sewu sekitar 20 - 30 menit atau sekitar 7 km, semua kendaraan bisa langsung sampai di lokasi wisata.

5. Taman Buah Plantera Ngebruk
Wisata agro ini terletak di desa Sidokumpul - Patean Kab Kendal , tempat wisata ini khusus menyajikan pemandangan kebun buah lengkap dengan berbagai tanaman buah, pengunjung bisa menikmati buah buahan yang berada di Taman Buah Plantera Ngebruk ini. 

Taman Buah Plantera ngebruk

Untuk mengelilingi kebun buah ini, dari pihak pengelola wisata taman buah plantera menyediakan mobil khusus yang di rancang khusus untuk kenyamanan pengunjung. Jarak tempuh dari Kota Sukorejo sekitar 15 km atau bisa ditempuh dalam waktu 30 - 45 menit. semua kendaraan bisa langsung masuk di lokasi wisata Taman Buah Plantera Ngebruk.

6. Danau Banaran Sukorejo

Danau yang berada di daerah Surugajah, Sukorejo ini memang akhir-akhir ini sedang naik daun. Tak heran jika publik dibuat penasaran oleh keindahanya.  Danau kondang di Kendal ini terletak di kawasan kebun cengkeh, Desa Bringinsari, Kecamatan Sukorejo, Kabupaten Kendal, Jateng. 

danau banaran sukorejo

Danau Banaran sebenarnya adalah destinasi wisata yang sudah lama ada di Kendal, namun karena sedang ramai dibicarakan, tempat ini seakan menjadi destinasi wisata hits baru di Kabupaten Kendal. Terlebih lagi, belakangan hari ini kawula muda ramai mengunjungi Danau Banaran untuk sekadar berfoto dan diunggah ke akun media sosial mereka. 

Jarak tempuh dari kota Sukorejo menuju danau banaran  ini bisa memakan waktu hampir sekitar 1 jam, sebenarnya tidak terlalu jauh, namun jalan yang ekstim, terjal bebatuan dan tanjakan membuat perjalanan anda akan menjadi lama.

7. Curug Jeglong

Tempat wisata Hits di sekitar Sukorejo yang ke 7 adalah Curug Jeglong, wisata ini memiliki pemandangan indah dan suasana yang segar. Satu lagi destinasi hits di kota kendal Jawa Tengah, yakni Curug Jeglong. Curug ini bisa ditemukan di Desa Jeplak, Kecamatan Plantungan, Kabupaten Kendal, Jawa Tengah. Tepatnya sekitar 40 km dari Kota Kendal. Curug Jeglong ini merupakan air terjun yang dihiasi aliran air bertingkat dengan batu besar membentuk perosotan air. Serta udara yang sangat sejuk tersebut sangat memanjakan para pengunjung serta suasana yang khas dari pedesaan yang jauh dari kebisingan.

curug jeglong

Ada 2 kolam alami di air terjun Curug Jeglong ini dengan tingkat kedalaman masing-masing 4 m dan 5 m. Hanya sedikit yang berani loncat maupun berenang. Di samping itu debit airnya cukup besar. Namun  jgn khawatir bagi anda yang tak bisa berenang, di sana tersedia jasa penyewaan pelampung kok dengan hanya menyewa sebesar Rp 5.000 saja.

Akses menuju kesana dapat dilalui dengan mobil pribadi maupun angkutan umum. Dari Kota Kendal kita menuju arah Sukorejo. Setelah dari Sukorejo kita menuju Plantungan, tepatnya Desa Dluwak, Jeplak. Sesampainya di Desa Jeplak ada petunjuk arah. Letihnya perjalanan menuju curug jeglong akan terbayar sudah setelah sampai di curug jeglong ini. Dengan pemandangan yang indah dan sejuknya suasana akan benar-benar menambah nikmatnya liburan.
 
Itulah 7 Tempat wisata Hits yang ada di Sekitar Sukorejo Kendal Jawa tengah, tentunya masih ada banyak lagi tempat tempat wisata lain yang Hits di sekitar Kota Sukorejo dan belum bisa di ulas disini, dan bagi Anda yang ingin berlibur di sukorejo - Kendal ini dan menikmati indahnya malam di Kota Sukorejo, terdapat banyak Tempat Karaoke di dalam kota Sukorajo seperti di Alaska Sukorejo yang terkenal dengan dunia malamnya, Lotter Karaoke atau di sekitar terminal Bus sukorejo juga ada dan tersedia juga Hotel kelas melati dengan tarif yang ekonomis, seperti Hotel Pring Gading di Jalan Sapen Sukorejo, Hotel Curug Indah yang berada di kawasan wisata air terjun Curug sewu, Hotel Prima Gaya berada di Jalan Pageruyung dan masih ada beberapa Hotel lagi.

wonderful Indonesia

Curug Sewu

Taman wisata air terjun Curugsewu adalah taman wisata dengan fasilitas terlengkap di wilayah kecamatan Patean kabupaten Kendal. Curug...